Cara Memakai Eyeliner yang Tepat Untuk Pemula
Cara memakai eyeliner yang tepat bagi pemula khususnya para wanita sangat mempengaruhi hasil riasan seseorang. Hal seperti ini disebabkan karena eyeliner merupakan salah satu jenis alat make up/kosmetika yang digunakan para wanita untuk memberikan efek -efek agar mata seorang wanita terlihat lebih lebar dan indah dipandang oleh orang lain. Teknik yang kurang pas dalam memakai eyeliner dapat menimbulkan kesan sembab dan tak segar pada mata dan bisa merusak penampilan wajah wanita.
Cara Memakai Eyeliner Bagi Pemula
Tentunya Anda tak ingin riasan Anda menjadi kacau bukan? Berikut ini adalah langkah-langkah cara memakai eyeliner yang tepat. Simak yuk!
- Gunakan eyeshadow terlebih dahulu sebelum menggunakan eyeliner;
- Pilih warna-warna yang menyatu dengan warna bola mata Anda agar terlihat natural, misalnya hitam atau coklat;
- Buat garis tipis menggunakan eye pencil pada kelopak mata sebagai panduan Anda akan menggoreskan eyeliner. Usahakan penggunaannya setipis mungkin agar mendapatkan hasil yang bagus dan maksimal;
- Gunakan eyeliner cair pada kelopak mata atas;
- Gunakan eyeliner cair untuk mata bagian bawah;
- Mulai aplikasikan eyeliner sesuai dengan garis yang telah Anda buat sebelumnya menggunakan eyepencil;
- Tarik garis mulai dari bagian dalam kelopak mata menuju ujung luar kelopak mata. Menarik garis dalam satu tarikan merupakan teknik penting dalam memakai eyeliner yang tepat;
- Jika Anda para wanita menginginkan riasan eyecat maka ulangi tarikan eyeliner dari tengah kelopak mata hingga ujung luar dan bentuk pola agak lebar namun meruncing di ujung kelopak mata;
- Sambungkan dengan tarikan garis eyeliner dari kelopak mata bawah;
- Jika terjadi kesalahan dalam menarik garis, gunakan cotton bath untuk menghapus garis;
- Agar tahan lama dan rapi, gunakan eyeliner yang waterproof;
Tampilan mata anda kini sudah tampak cantik dan lebih menarik dipandang oleh orang lain. Bagaimana? Apakah anda sudah siap tampil cantik dan lebih menarik dengan menggunakan eyeliner Anda hari ini ?
Itulah beberapa langkah dan cara memakai eyeliner untuk para wanita yang menyukai penampilan yang lebih fresh dan cantik. Semoga bermanfaat, terimakasih.